Tentang

Halo, saya Randi Iskandar. Mungkin ada yang sudah mengenal saya sebelumnya? Karena pada sebelumnya, saya juga tidak jauh dari blogging.

Aktivitas blogging saya dimulai beberapa tahun yang lalu, yaitu dimulai tahun 2010 dengan blog pertama saya, randi-isk.blogspot.com yang pernah custom domain menjadi 'randi-isk.com'.

Sayangnya, sejak tahun 2017 blog dan domain ini sudah tidak aktif lagi, karena sewa domainnya tidak diperpanjang. Lagian, blog tersebut susah mendapat approve saat mendaftar Google Adsense.

Alasannya, konten pada blog tersebut memang tidak ramah untuk internet positif dan cukup bertentangan dengan kebijakan Google Adsense.

Hingga pada akhirnya, di tahun 2017 saya membuat blog baru dengan alamat blog randidotid.blogspot.com dan di custom domain menjadi randi.id. Saat itu, saya langsung membagikan topik apa pun yang menarik.

Bisa saya katakan bahwa, blog RANDI.ID adalah salah satu titik balik dalam kehidupan blogger saya. Saya mulai mencoba belajar lagi tentang nge-blog untuk mendukung aktivitas bloging saya agar lebih lebih baik.

Diawal pembuatan blog ini, saya memulai blogging dengan sangat antusias. Tetapi setelah melakukan analisis mendalam, saya menyadari bahwa topik bahasan pribadi tidak lagi menarik perhatian orang. Jadi, saya mulai menulis tentang topik-topik populer.

Saya menyadari bahwa saya harus terus banyak belajar tentang blog dan hal yang belum saya ketahui, dengan media blog ini saya ingin berbagi pengalaman dari sedikit apa yang saya ketahui.

Semoga blog ini dapat memberikan manfaat dan bisa membantu banyak orang dalam mendapatkan informasi serta menjadi media belajar dan berbagi yang efektif.

Apabila Anda punya pertanyaan atau hanya ingin menyapa, Anda bisa menghubungi saya melalui halaman Kontak.

Terima kasih,
Randi Iskandar

Komentar